Liga Arab Champions Cup: Raja Casablanca vs Al Nassr, Ronaldo Dkk Berhasil Lolos Perempat Final - SEPUTAR IQ
INFORMASI BERITA HARI INI PERISTIWA TERUPDATE

Liga Arab Champions Cup: Raja Casablanca vs Al Nassr, Ronaldo Dkk Berhasil Lolos Perempat Final

Gambar Liga Arab Champions Cup: Raja Casablanca vs Al Nassr, Ronaldo Dkk Berhasil Lolos Perempat Final

SEPUTAR IQ - Minggu malam (06/08) WIB, laga antara Raja Casablanca melawan Al Nassr di babak perempat final Liga Arab Champions Cup 2023. Cristiano Ronaldo Dkk sukses melaju ke babak semifinal setelah menang 3-1, pertandingan berlangsung di Stadion Prince Sultan bin Abdul Aziz.

Gol Faris Najd, datang dari Cristiano Ronaldo di menit ke-19. Dua gol lagi datang dari Sultan Al-Ghannam di menit ke-29 dan juga Seko Fofana di menit ke-38. Diketahui, babak perempat final nanti Al Nassr akan bertemu Al Shorta, yang akan berlangsung pada 9 Agustus 2023.

Baca juga: Hasil Akhir Leagues Cup 2023 Dallas vs Inter Miami, Lionel Messi Selamatkan Timnya dari Kekalahan

Jalannya Pertandingan?

Al Nassr tampil dominan dan menekan pertahanan Raja Casablanca, ketika pertandingan baru saja dimulai pada menit ke-19 Al Nassr unggul 0-1 lebih awal, berkat gol yang di cetak Ronaldo melalui tembakan ke sisi kanan gawang Raja CA.

Sepuluh menit berselang gol kedua pun tercipta. Kali ini giliran Al Ghanam yang memperbesar jarak keunggulan 0-2 bagi Al Nassr. Sepakannya ke pojok kiri tak bisa diselamatkan kiper Raja Casablanca.

Segalanya berubah dengan cepat menjelang akhir babak pertama, di menit ke-38 Seko Fofana mencatatkan namanya di papan skor, kini Al Nassr memimpin 0-3 atas Raja CA.

Sementara itu, pada menit ke-41 gol bunuh diri Madus membuat Raja Casablanca memperkecil ketertinggalan mereka, yang mengubah skor menjadi 1-3. Sampai pada peluit akhir dibunyikan.

Memasuki babak kedua, Al Nassr melakukan pekerjaannya dengan baik. Namun, kali ini Raja Casablanca coba memberikan perlawanan keras. Tetapi, upaya mereka tak pernah membuahkan hasil.

Sampai babak kedua berakhir tidak ada gol yang tercipta dalam laga itu, yang akhirnya pertandingan ini dimenangkan oleh Al Nassr dengan skor telak 1-3.

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda
Tambahkan Komentar
Sembunyikan Komentar