SEPUTAR IQ - Senin (17/07), pramusim yang menyedihkan untuk club Al Nassr. Sebagai bagian dari agenda uji coba pramusim, waktu setempat atau Selasa dini hari WIB. Bertemu di Estadio Algarve, Portugal, tim kaya asal Arab Saudi itu dibantai wakil Liga Spanyol.
Tim yang terdiri dari Cristiano Ronaldo itu kalah telak 0-5 atas Celta Vigo. Perlawanan sempat diberikan oleh Al Nassr di babak pertama, namun bencana melanda di babak kedua.
Gawang Al Nassr yang aman sama sekali di babak pertama, justru kebobolan lima gol di paruh kedua. Pada menit ke-57 Gael Alonso lebih dulu membuka keunggulan, diikuti dua gol dari Miguel Rodriguez di menit 61 dan 70. Dua gol terakhir ditutup oleh Jorgen Strand Larsen pada menit ke-72 dan 74.
(Baca juga: Hasil BRI Liga I 2023/24, Persija Jakarta Pesta Gol Saat Menjamu Tim Lawan Bhayangkara FC)
Jalannya Pertandingan:
Hasil imbang tanpa gol dipertahankan hingga wasit meniup peluit turun minum. Ronaldo kemudian diganti di awal babak kedua.
Tiga menit setelah Ronaldo ditarik, Al Nassr harus bermain dengan 10 orang setelah Abdullah Al Amri mendapat kartu merah. Di menit ke-54 pelatih Al Nassr menarik keluar Brozovic.
Inilah momen krusial Al Nasrr, yang menjadi titik balik bagi Celta Vigo. Mereka membobol pertahanan Al Nassr dengan tim yang semuanya sudah diganti di awal babak kedua.
Bagi Al Nassr, ini merupakan kekalahan pertama dari tiga laga uji cobanya. Sebelumnya, tim besutan Luis Castro menang atas Alverca dan Farense.
Selanjutnya, skuad berjuluk Al Alami ini diketahui akan menghadapi Benfica, Paris Saint-Germain, dan Inter Milan di laga pramusim.
Selain itu, Al Nassr juga akan melakoni pertandingan Liga Champions Arab, sebelum memulai pertandingan Liga Saudi pada 15 Agustus mendatang Nassr akan melawan Al Ittifaq.